BEM PSIKOLOGI UIN SUSKA SELENGGARAKAN EVENT OLAHRAGA RUTIN UNTUK MAHASISWA

Pekanbaru – Event olahraga adalah salah satu program yang selalu ditunggu-tunggu oleh mahasiswa Psikologi UIN Suska. Kecintaan mahasiswa terhadap olahraga begitu tinggi sehingga BEM Fakultas Psikologi harus menunjukkan kemampuannya untuk mengoptimalkan segala potensi mahasiswa dibidang olahraga. Dalam sambutannya, Khairudin selaku Ketua BEM Fakultas Psikologi menyampaikan akan menghadirkan konsep baru untuk kegaitan-kegiatan olahraga. “kita akan menghadirkan konsep marathon untuk event olahraga. Artinya, mahasiswa akan bisa menikmati kegiatan-kegiatan olahraga selama periode kepengurusan BEM Psikologi karena setiap bulannya akan selalu diselenggarakan perlombaan-perlombaan dengan cabang-cabang olahraga yang berbeda” ungkapnya.

b1
Kata Sambutan Sekaligus Pembukaan Secara Resmi Oleh Wakil Dekan III

Khairudin menambahkan bahwa konsep yang diangkat memungkinkan mahasiswa untuk bisa mengoptimalkan potensi yang dimiliki diberbagai cabang olahraga. “kalau kita adakan sekali langsung dalam satu waktu, mahasiswa tidak bisa ikut berbagai cabang lomba. Sedangkan kita tahu banyak mahasiswa yang punya kemampuan tidak hanya ada satu cabang saja. Untuk itulah BEM Psikologi menghadirkan konsep marathon dan rutin”

Kegiatan yang dihadiri oleh Wakil Dekan III bidang kemahasiswaan ini dibuka secara resmi pada hari Senin (3/4) di halaman dalam Fakultas Psikologi. Puluhan mahasiswa hadir mengikuti seremonial pembukaan event olahraga yang mengangkat nama KOGNISI, Kegiatan Olahraga Rutin Psikologi. Saat menyampaikan kata sambutan, Wakil Dekan III Dr. Nurfaizal M.Ag meminta kepada seluruh tim yang mengikuti kegiatan ini agar menjunjung tinggi sportivitas dan saling menjalin silaturrahim antar kelas. Hal ini serupa dengan yang disampaikan oleh ketua panitia, Wijanarko, saat memberikan sambutan. “Pada hakikatnya, tujuan diselenggarakan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan silaturrahim antar kelas maupun antar lembaga di lingkungan Fakultas Psikologi. Kita menginginkan suasana kekeluargaan yang saling menghormati sesama dilingkungan kita” ucap Wijanarko.

Suasana saat kegiatan Pembukaan Kognisi, Kegiatan Olahraga Rutin Psikologi
Suasana saat kegiatan Pembukaan Kognisi, Kegiatan Olahraga Rutin Psikologi

Kegiatan ini akan berlangsung mulai tanggal 03 April 2017 hingga tanggal 07 April 2017. Sebanyak 20 tim berpartisipasi dalam kegiatan ini termasuk dari kalangan dosen dan pegawai. Keterlibatan dosen dan pegawai dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh mahasiswa merupakan salah satu wujud kecintaan, kepedulian, dan tingginya rasa kekeluargaan dilingkungan Fakultas Psikologi UIN Suska. Rencananya, kegiatan ini akan ditutup dengan pembagian hadiah bersamaan dengan acara Sosialisasi Hasil Muskerwil di Palembang dan Mukernas di Sumbawa Ikatan Lembaga Mahasiswa Psikologi Indonesia.

About adminuin

Check Also

Puasa sebagai Proses Pendidikan Kejujuran

Pekanbaru, 16 Maret 2024 – Dalam konteks bulan suci Ramadan, Dr. Zuriatul Khairi, M.Ag, Wakil …