Pekanbaru. 24/12/ 25. Fakultas Psikologi UIN Sultan Syarif Kasim Riau kembali turut serta berkontribusi dalam program UIN SUSKA Riau peduli bencana Sumatera dengan membantu menyalurkan bantuan kemanusiaan dan melaksanakan kegiatan Trauma Healing bagi masyarakat yang terdampak banjir bandang dan tanah longsor di kawasan Sumatera Barat dan Aceh.
Seluruh relawan UIN SUSKA Riau peduli bencana yang terdiri dari ketua satgas, tim relawan dari Dosen, Tenaga Kependidikan, MAPALA, PMI, dan Tim trauma healing, dilepas secara simbolik oleh Rektor UIN SUSKA Riau pada kamis sore (18/12/25). Perjalanan menuju lokasi dilakukan pada hari Jumat (19/12/25) pagi pukul 07.00 menggunakan enam armada kendaraan. Perjalanan mengalami kendala akibat jalur lalu lintas yang masih memberlakukan sistem buka-tutup dan kondisi jalanan yang masih rawan longsor.
Tim tiba di Jorong Bancah, Maninjau sekitar pukul 22.30. kedatangan Tim disambut oleh masyarakat setempat yang ada di posko dan dapur umum Jorong Bancah yaitu di rumah kediaman tokoh masyarakat setempat, Anduang Nelly Darwis. Tim satgas diterima dan menyerahkan secara simbolik bantuan berupa uang tunai dan barang barang untuk 69 kepala keluarga atau lebih dari 100 jiwa yang terdampak bencana. Selain itu, tim juga melakukan penyaluran bantuan ke titik lain yaitu Desa Ujuang Nagari dan Jorong Labuah yang menampung sekitar 200 pengungsi.
Sebelumnya Fakultas Psikologi menerima berbagai jenis donasi baik berupa uang maupun barang yang melibatkan seluruh Civitas Akademika mulai dari Pimpinan, Dosen, tenaga pendidik, mahasiswa bahkan alumni. Seluruh donasi selanjutnya dikumpulkan bersama bantuan dari unit-unit lain yang ada di UIN SUSKA Riau. Bantuan yang diberikan ke beberapa titik lokasi dan posko berupa bahan makanan, air minum, pakaian layak pakai, perangkat sholat, tikar, kasur, hygiene kit dan lainnya.
Tim trauma healing dipimpin oleh Ibu Fara Ulfa, M.Psi., Psikolog, yang membersamai lima orang Mahasiswa yaitu Muhammad Lutfi Amri, Bintang Buana Triputra, Ratna Karmila, Alissa Ramadhita dan Maya Raisya Alwa. Tim ditempatkan di lokasi bencana Alam Galodo Sungai Batang, Maninjau. Sebelum diturunkan ke lokasi bencana, tim diberikan pembekalan untuk melakukan psychological first aid (PFA) oleh Ibu Yuli Widiningsih, M.Psi., Psikolog. Kegiatan pembekalan ini juga dihadiri oleh tim relawan trauma healing Fakultas Psikologi yang telah berangkat sebelumnya berkolaborasi dengan HIMPSI Riau dan POLDA Riau. Tim ini berbagi pengalaman, saran dan memberikan gambaran terkait penyintas dan situasi lokasi bencana. Kegiatan persiapan dan pembekalan tim dibuka dan dihadiri oleh Dekan Psikologi Ibu Dr. Lisya Chairani, M.A., Psikolog bersama Wakil Dekan I Ibu Dr. Diana Elfida M.Si., Psikolog dan Wakil Dekan III Ibu Dr. Hijriyati Cucuani, M. Psi., Psikolog sebagai bentuk dukungan atas gerakan kemanusiaan ini.
Tim Trauma Healing Psikologi melakukan beberapa kegiatan mulai dari aksi bersih-bersih posko serta pendampingan psikososial melalui program trauma healing kepada anak-anak dan orang dewasa. Trauma healing kepada anak-anak dilaksanakan melalui media menggambar, bermain serta bercerita dan bercanda tawa. Hal ini ditujukan untuk memberi rasa aman, nyaman dan pelipur lara. Tidak hanya itu, trauma healing juga dilakukan kepada orang dewasa terutama ibu-ibu untuk membantu mengurangi rasa takut dan trauma pascabanjir bandang yang melanda.
Salah seorang relawan trauma healing, Lutfi membagikan pengalamannya saat menjalankan tugas disana. “Sebagai mahasiswa Fakultas Psikologi UIN SUSKA Riau saya mengucapkan terimakasih banyak kepada pimpinan Fakultas Psikologi dan dosen dosen yang telah memberikan kesempatan berharga untuk mahasiswa dalam menerapkan ilmu psikologinya terutama dalam program trauma healing untuk masyarakat terdampak bencana galodo di sumatera.
Pengalaman berharga bagi saya dan mungkin mahasiswa lainnya yang ikut serta pada agenda ini bisa bertemu langsung masyarakat terdampak bencana dan menunjukkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama. Agenda ini pun tidak serta-merta hanya agenda bertemu dengan masyarakat terdampak bencana tapi juga mengimplementasikan dan mengaplikasikan keilmuan psikologi kepada masyarakat terdampak untuk membantu memberikan rasa aman dan nyaman serta membantu meminimalisir trauma yang dirasakan oleh masyarakat terdampak bencana. Harapan saya semoga kepedulian ini tidak terhenti pada program ini saja tapi bisa sustain dan mungkin mahasiswa bisa difasilitasi lebih intens dalam menerapkan ilmu psikologi di lingkungan masyarakat.”
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan tanggungjawab sosial UIN SUSKA Riau terutama Fakultas Psikologi dengan membantu memberikan pendampingan psikososial dan Trauma Healing kepada masyarakat terdampak bencana alam Sumatera.
Wassalam
FPSI Website Official Fakultas Psikologi UIN Suska Riau








