Rabu, 05 Oktober 2016. Sebanyak 39 orang Rombongan KUIM Malaysia yang terdiri dari 32 orang mahasiswa dan 7 orang dosen mengunjungi Fakultas Psikologi UIN Suska Riau selama 4 hari mulai dari tanggal 05-08 Oktober 2016. Program kunjungan ini diprakarsai oleh Bidang Komunikasi Antar Bangsa Himpunan Mahasiswa Psikologi KUIM Malaysia yang bekerjasama dengan Persatuan Kebangsaan Pelajar Malaysia Indonesia (PKPMI) Cabang Pekanbaru.
Tujuan kunjungan utama ini adalah untuk memberi pembelajaran kepada mahasiswa KUIM berkaitan kerjasama dalam suatu organisasi dan menjalin hubungan silaturahmi antar Universitas Islam, sebagai upaya peningkatan kualitas mahasiswa baik di Psikologi KUIM maupun Psikologi UIN Suska Riau. Selain itu, program kunjungan ini akan mewujudkan kerjasama yang baik antara Kolej Universiti Islam Melaka (KUIM) Malaysia dengan Fakultas Psikologi UIN Suska Riau Indonesia.
Acara pembukaan penyambutan rombongan dosen dan mahasiswa KUIM Malaysia ini dilaksanakan di Gedung Rektorat Lantai V. Sebelum memasuki ke acara inti penyambutan, rombongan dosen dan mahasiswa KUIM diarahkan untuk melaksanakan sholat dzuhur di Masjid Al Jamiah UIN Suska dan dipersilahkan menyantap hidangan makan siang oleh panitia dari BEM Fakultas Psikologi.
Pada pukul 13.30 WIB, Acara resmi dibuka oleh pembawa acara dan agenda pembuka ini dihadiri oleh Rektor UIN Suska Riau, Bapak Prof. Dr. H. Munzir Hitami, M,A dan didampingi oleh Wakil Dekan III Fakultas Psikologi Bapak Dr. Nurfaizal, M.Ag. Dalam kata sambutannya Rektor UIN Suska Riau, Prof. Dr. H. Munzir Hitami, M,A mengatakan, “KUIM dan UIN Suska Riau sudah memiliki hubungan yang sangat erat, karena UIN Suska Riau memberikan gelar doktor (Honoris Clausa) kepada salah seorang dosen asal KUIM Malaysia, disamping itu Datok Dr. H Baharuddin Muteh juga sering melakukan kunjungan ke UIN Suska Riau”. Pada akhirnya pukul 15.15 WIB acara resmi berakhir dan ditutup dengan sesi foto bersama antara Civitas Akademika KUIM Malaysia dan UIN Suska Riau Indonesia.
Adapun agenda kegiatan yang dilaksanakan oleh rombongan dosen dan mahasiswa KUIM Malaysia pada hari Kamis 06 Oktober 2016 – Jum’at 07 Oktober 2016 sebagai berikut :
Kamis, 06 Oktober 2016 :
- Sesi pengenalan kedua Fakultas Psikologi UIN Suska Riau dan Fakultas Psikologi KUIM Malaysia yang bertempat di ruang serbaguna Fakultas Psikologi UIN Suska Riau pada pukul 08.00-09.30 WIB.
- Mahasiswa KUIM mengikuti sesi perkuliahan bersama dengan Mahasiswa Psikologi UIN Suska Riau diseluruh ruangan kelas yang berlangsung pada pukul 10.00-12.00 WIB dan dilanjutkan pada pukul 13.00-15.00 WIB.
- Dosen KUIM membahas Kerjasama (MOU) di Ruangan Rapat Pimpinan pada pukul 10.00-12.00 WIB.
Jum’at, 07 Oktober 2016 :
- Mahasiswa KUIM mengikuti sesi perkuliahan bersama dengan Mahasiswa Psikologi UIN Suska Riau diseluruh ruangan kelas yang berlangsung pada pukul 08.00-11.45 WIB.
- Acara Penutup yang dilaksanakan di Gedung Rektorat Lantai V pada pukul 14.00 WIB, yang dihadiri oleh Kepala Konsulat Malaysia, Encik Hardi Bin Hamdin dan dihadiri juga oleh Wakil Dekan II Fakultas Psikologi, Bapak Dr.H. Helmi Basri, Lc, M.A dan beberapa dosen dari Fakultas Psikologi UIN Suska Riau.
Disesi acara penutup, Perkusi Alakadar dari Fakultas Psikologi menampilkan hiburan kepada peserta yang hadir di acara penutup, lalu dilanjutkan pembacaan puisi yang dibawakan oleh Hanif Muslim. Setelah acara hiburan selesai, dilanjutkan dengan kedua perwakilan Psikologi UIN Suska Riau dan Psikologi KUIM saling menyerahkan cinderamata dan diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh Civitas Akademika kedua Universitas tersebut.
Siti Zalifah Binti Ismail, Mahasiswi Psikologi KUIM menyatakan “Selama berada di Pekanbaru saya sangat senang, karena kawan-kawan disini orangnya sangat ramah dan terbuka, selain itu saya salut melihat mahasiswa Psikologi UIN Suska Riau yang sangat aktif bertanya dan menyuarakan pendapat kepada dosen dalam proses kegiatan belajar mengajar”